Syukuran dan Tabligh Akbar: Mesjid Darul Amal Raih Prestasi Mesjid Ramah Lingkungan Terbaik di Tingkat Provinsi

Mesjid Darul Amal Sungai Jernih, Nagari Tabek Panjang, meraih penghargaan sebagai Mesjid Ramah Lingkungan Terbaik pada Anugerah Mesjid Percontohan dan Ramah (AMPERA) 2024 tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Dalam rangka merayakan prestasi ini, digelar acara syukuran dan tabligh akbar yang dihadiri oleh Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, MM, beserta sejumlah pejabat daerah, pengurus mesjid, dan tokoh masyarakat setempat.

Acara syukuran yang berlangsung pada Sabtu (14/9) malam, tepat setelah salat maghrib, di Mesjid Darul Amal, dihadiri oleh Staf Ahli Pembangunan, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Daldukkb), Kabag Kesra, Camat Baso, Wali Nagari Tabek Panjang, serta Bamus dan Niniak Mamak Nagari Tabek Panjang. Kehadiran jamaah dan majelis taklim semakin menambah khidmat suasana.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, menyampaikan apresiasinya atas pencapaian Mesjid Darul Amal.

“Prestasi yang diraih oleh Mesjid Darul Amal ini bukan hanya membanggakan masyarakat Nagari Tabek Panjang, tetapi juga seluruh Kabupaten Agam. Saya berharap ini menjadi inspirasi bagi mesjid-mesjid lain untuk terus berinovasi dalam menjaga kebersihan, kenyamanan, serta pelayanan kepada jamaah,” ujar Bupati.

Ia juga menambahkan bahwa penghargaan ini tidak hanya berhenti di tingkat provinsi.

“Insha Allah, Mesjid Darul Amal akan menjadi utusan kita untuk mengikuti kompetisi serupa di tingkat nasional. Ini merupakan tanggung jawab yang besar, dan saya yakin dengan dukungan seluruh masyarakat, kita bisa meraih prestasi yang lebih tinggi lagi,” tambahnya.

Acara syukuran ini dilanjutkan dengan tabligh akbar yang disampaikan oleh Ustadz Drs. Gustiar dari Bukittinggi, yang memberikan tausiyah mengenai pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sebagai bagian dari iman. Jamaah yang hadir tampak antusias mendengarkan ceramah tersebut, yang menegaskan pentingnya peran mesjid sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial yang juga peduli terhadap lingkungan sekitar.

Dengan penghargaan ini, Mesjid Darul Amal Sungai Jernih diharapkan dapat terus menjadi teladan dalam menciptakan lingkungan mesjid yang bersih, nyaman, dan ramah bagi seluruh jamaah.