Untuk meningkatkan prestasi persepak bolan di kabupaten Agam, tiga orang pelatih siswa Sekolah SepakBola (SSB) di kirim untuk melaksanakan coaching clinik khusus yang d..." /> Untuk meningkatkan prestasi persepak bolan di kabupaten Agam, tiga orang pelatih siswa Sekolah SepakBola (SSB) di kirim untuk melaksanakan coaching clinik khusus yang d..." />

Tiga Pelatih Ikuti Coaching Clinik Khsus

Untuk meningkatkan prestasi persepak bolan di kabupaten Agam, tiga orang pelatih siswa Sekolah SepakBola (SSB) di kirim untuk melaksanakan coaching clinik khusus yang dilaksanakan di padang selama lima hari dengan instruktur dari PSSI.

"Kabupaten Agam mengirim 3 orang pelatih yang sudah memiliki sertifikat yang melatih SSB atau klub untuk melaksanakan coaching klinik" kata Kasi Peningkatan Manajemen dan Pembinaan Atlet Berprestasi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahrag Benny Sastra saat di hubungi via telp. Kamis (8/12).

Lebih rinci dikatakan, para pelatih yang dikirim merupakan para pelatih yang sudah mempunyai sertifikat dan sudah melatih SSB dan klub yang ada di Kabupaten Agam.

Ketiga pelatih itu, Yulidar Yusuf sudah memiliki sertifikat Lisensi Yuong Lecenci, Benny Sastra sudah memegang sertifikat Lisensi B Nasional, Drs Arismen Lisensi D Nasional.

Coaching klinik atau pelatihan singkat yang dilaksanakan selama 5 hari kedepan bertempat di Kampus II FIK Universitas Negeri Padang dengan instruktur didatangkan dari Belanda Bert Pentury dan dari PSSI Pusat Indra Syafri.

Dilain pihak Sekretaris PSSI Kabupaten Agam Eryanson saat dihubungi mengatakan coaching klinik yang diikuti para pelatih Kabupaten Agam sangat bermamfaat meningkatkan kopentensi pelatih, apalagi instruktur berasal dari belanda dan PSSI pusat, diharapkan ilmu yang didapat bisa meningkat prestasi persepak bolaan dan dapat ditularkan ke klub yang ada.

Sumber Bagian Humas Sekretariat Daerah Kab. Agam